Batulicin,WTOL – Wakil Bupati Tanah Bumbu, H Ready Kambo memimpin Upacara Peringatan HUT Sat Pol PP Ke-69 dan Sat Linmas Ke-57 Tahun 2019 Tingkat Kab. Tanah Bumbu.
Upacara juga dirangkai dengan HUT Kebakaran (Damkar) Ke-100 ini digelar di Halaman Kantor Bupati, Senin 01/04/2019)
Nampak hadir juga,Sekretaris Daerah H. Rooswandi Salem beserta Jajaran Pejabat dan diikuti ASN dari seluruh SKPD, serta petugas pemadam kebakaran, unsur anggota Satpol PP dan anggota Sat Linmas.
Menteri Dalam Negeri RI Tjahjo Kumolo dalam sambutanya yang dibacakan Wakil Bupati H Ready Kambo mengajak seluruh elemen bangsa Indonesia untuk lebih meningkatkan persatuan dan kesatuan bangsa, menjunjung tinggi ideologi Pancasila yang menjadi sarana pemersatu bangsa, dalam upaya mewujudkan ketenteraman dan ketertiban umum serta perlindungan masyarakat.
Dikatakanya, sebagaimana kita ketahui bersama, negara Indonesia akan memasuki agenda nasional yang sangat penting, menjadi puncak indikator kualitas penyelenggaraan demokrasi Indonesia, yaitu Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden serta pemilihan legislatif secara serentak.
Untuk itu, Ia mengajak seluruh anak bangsa untuk bersama-sama menjaga kualitas penyelenggaraan pemilu, agar berjalan sesuai dengan kaidah-kaidah demokrasi, Luber dan Jurdil serta bermartabat.
“Mari kita jaga Pemilu ini dengan sebaik-baiknya, kita harus berada dibarisan terdepan dalam melawan “Racun Demokrasi”, yaitu politik uang, politisasi SARA, serta penyebaran ujaran kebencian, fitnah, dan hoaks. Sehingga proses demokrasi ini, nantinya akan melahirkan pemimpin bangsa, yang berkiblat kepada kepentingan masyarakat, serta bangsa dan negara Indonesia,” ujarnya.
Lebih lanjut, Ia mengharapkan aparatur Damkar, Sat Pol PP dan Linmas, dapat berperan dengan menjaga ketenteraman dan ketertiban umum dalam proses demokrasi ini. Juga dapat mengawal proses demokrasi sampai ke tingkat masyarakat, dengan tetap siaga menjaga keamanan fasilitas pemerintahan, fasilitas umum, dan objek vital masyarakat lainnya
Baca Juga : Wisuda 1.398 Santri Se-Tanbu, Sudian Noor : Santri Itu Laksana Bintang Yang Bercahaya